BANGKA | Kilaskriminal.com – Praktek tambang ilegal di wilayah Teluk Kelabat Dalam yang terletak diantara Kabupaten Bangka Barat dan Kabupaten Bangka, Propinsi Kepulauan Bangka Belitung ternyata tidak lepas dari adanya peran oknum-oknum nakal yang membekingi ataupun ikut bermain langsung.
Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPD Bara JP Propinsi Kep Bangka Belitung, Ivan Fernanda saat ditemui awak media di salah satu warkop yang ada di Kecamatan Belinyu, Jumat (5/5/2022).
Menurut Ivan, tidak akan berani para penambang ilegal apabila tidak ada oknum-oknum yang membekingi. Bahkan menurutnya, tidak hanya membekingi saja, tapi ada juga oknum-oknum yang ikut terlibat bermain langsung.
“Untuk penambang ilegal, biasanya mereka berkoordinasi dengan oknum-oknum tersebut, tujuannya adalah mendapatkan informasi apabila akan ada yang turun melakukan penertiban atau penangkapan, sehingga mereka bisa mengatur waktu untuk kerja atau tidak hari itu,” Jelas Ivan.
“Tidak hanya sebatas membekingi saja, ada juga oknum yang memiliki ponton tambang ilegal tersebut, dia yang modalkan dan orang lain yang disuruh kerjakan,” Tambahnya lagi.
Dia mengungkapkan, untuk saat ini mereka sudah mengantongi beberapa nama dari oknum-oknum tersebut.
“Nama-nama sudah ada, nanti akan kita upayakan seperti apa tindaklanjutnya,” Pungkas Ivan.
Sumber: Indonews