Dugaan Proyek Gedung Mangkrak IAIN SAS Babel, Ketua OKP Garuda KPP RI Bangka Akan Konsolidasi  

Bangka|Kilaskriminal.com  –Terjadinya polemik yang terjadi baru-baru ini dilansir dari babeltoday.com adanya temuan BPK capai 11 M (baca berita https://babeltoday.com/proyek-gedung-terpadu-iain-sas-babel-terkuak-ada-temuan-bpk-capai-rp-11-m/ ). Ketua Organisai Kepemudaan Generasi Muda Kesatuan Penerus Perjuangan Republik Indonesia (OKP Garuda KPP-RI) Kabupaten Bangka Selamet Riyady menanggapi, Jum’at malam, (31/03/2023).

Kepada media ini, Selamat pun mengatakan,”Saya selaku ketua Garuda KPP RI Kabupaten Bangka dengan menyimak pemberitaan tentang polemik penamaan masjid internal IAIN SAS BABEL, tampak terlalu dibesar-besarkan. Padahal ada problem yang lebih fondamental dari itu, yakni kasus dugaan Gedung Mangkrak sejak dari 2017 yang mesti segera diusut tuntas”, bebernya.

“Sehingga IAIN bebas dari korupsi, dan menjadi kampus yang benar senapas dengan nilai-nilai Islam”, Terang Selamet melalui pesan singkatnya.

Ia pun meminta kepada segenap APH untuk segera membuka kasus tersebut, “Saya Selamet Riady sebagai ketua Garuda KPP RI Kabupaten Bangka Meminta kepada Kapolda dan Kajati, untuk membuka kasus gedung mangkrak di IAIN SAS seterang terangnya, demi menyelamatkan aset negara dan mencegah kerugian yang lebih memprihatinkan. Temuan kerugian yang katanya hampir mencapai 4 miliar lebih, harus diusut setuntas mungkin”, ungkapnya.

Dalam waktu dekat Ketua OKP Garuda KPP RI Kabupaten Bangka ini akan segera melakukan konsolidasi, “Kasus ini tak boleh diendapkan. Sebab sudah 6 tahun tak kunjung terang. Dalam waktu dekat kami juga akan konsolidasi dan mematangkan langkah menemui kapolda, kajati, dan KPK”.

Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *