Menyemarakkan HUT TNI Ke – 77 Dengan Lomba Kejuaraan Menembak Resmi Di Tutup

BARITO UTARA| Kilaskriminal.com  – Kejuaraan menembak memperebutkan piala Dandim Cup dalam rangka menyemarakkan HUT Ke-77 TNI secara resmi ditutup oleh Dandim 1013/Mtw Letkol Inf Edi Purwoko, bertempat di Lapangan tembak Perbakin Barito Utara, Jl. Taman Remaja Muara Teweh Kab. Barito Utara. Sabtu (15/10/22/

Acara penutupan Kejuaraan menembak yang dipimpin Dandim 1013Mtw juga dihadiri oleh, Ketua Perbakin Barito Utara, Pasi Log, Pasi Ops, Pasi Intel Kodim 1013/Mtw, dan anggota Kodim 1013/Mtw, Peserta lomba Dandim Cup

Dalam sambutannya, Dandim 1013/Mtw Letkol Inf Edi Purwoko menyampaikan ucapan terimakasih kepada penyelenggara yang telah sukses menggelar kejuaraan ini, serta selamat kepada peraih juara di masing-masing nomor dan kategori

“Semoga keberhasilan tersebut berguna dalam meningkatkan kemampuan dan kemahiran serta berprestasi di lomba berikutnya. Bagi yang belum berhasil, jadikan sebagai motivasi untuk terus berlatih guna meraih kemenangan pada kesempatan yang lain,” kata Dandim

“Kepada panitia penyelenggara lomba dan peserta lomba Terimakasih atas sukses nya kejuaraan menembak ini yang mana selama 2 hari kita melaksanakan perlombaan menembak berjalan dengan tertib dan aman. Selain itu kami sebagai penyelenggara mengucapkan terimakasih banyak kepada Perbakin Barito Utara yang telah mendukung dalam perlombaan kejuaraan menembak Dandim CUP,” pungkas Dandim

Adapun pemenang pada kejuaraan menembak tersebut, 1. Air Gun 10 Meter Juara I Samsul, Juara II Rambo, Juara III Azad, Juara IV Ririn, Juara V Azan. 2. PCP 33 Meter Juara I Albrik Yunus (Mura), Juara II Lukman (Barut), Juara III Caru Emelio (Mura). 3. Uklik 17 Meter Juara I Wanyono (Barut), Juara II Prayitno (Mura), Juara III Emelio (Mura). 4. Benres 25 Meter Juara I Lukman (Barut), Juara II Anto Surya (Barut), Juara III Albrik Yunus (Mura). 5. Juara Umum Lukman (Barut). Serta Pengambilan Door prize No Pendaftaran 46, Hadiah langsung buat bapak Vinsen No Pendaftaran 10, No Pendaftaran 72, No Pendaftaran 135, No Pendaftaran 23, No Pendaftaran 36.(Limbad)

(Pendim 1013)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *